25 Anggota DPRD Kabupaten Buru Resmi Dilantik, Mahasiswa Harapkan Perubahan

DPRD Kabupaten Buru

Jakarta, Makinnews.com- Sebanyak 25 anggota DPRD Kabupaten Buru masa jabatan 2024-2029 resmi dilatik dalam rapat paripurna sumpah dan janji, Senin (30/9/2024).

Pengambilan sumpah dan janji anggota dipimpin oleh pelaksana harian (PLH) Ketua Pengadilan Negeri Buru, Erfan Afandi, berdasarkan keputusan Gubernur Maluku Nomor 1696 tahun 2024.

Bacaan Lainnya

Penjabat Bupati Buru Syarif Hidayat, SE. M.Si dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada anggota DPRD Kabupaten Buru periode 2024-2029 yang telah dilantik.

“Serta ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para anggota DPRD tahun 2019-2024 atas pengabdian dan jasa-jasa kepada Bangsa dan Negara,” ujarnya.

Dikatakanya bahwa pengucapan sumpah janji anggota DPRD Buru hasil Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 ini, merupakan puncak dari seluruh rangkaian proses pelaksanaan Pemilu anggota DPRD.

Sementara Jermias Wamese Ketua Umum Forum Mahasiswa Adat Buru (Format Buru-Jakarta), menyampaikan ucapan selamat kepada 25 anggota DPRD Kabupaten Buru yang baru saja dilantik, termasuk Net Leslesi dan Adriono latubuat.

Jermias berharap agar para anggota DPRD yang baru dapat menjalankan amanah dengan baik dan membawa perubahan positif bagi masyarakat Kabupaten Buru.

“Saya ucapkan selamat kepada seluruh anggota DPRD yang telah dilantik. Semoga saudara-saudari dapat menjalankan tugas dengan baik, amanah, dan penuh dedikasi. Masyarakat menaruh harapan besar pada saudara-saudara untuk membawa perubahan yang lebih baik bagi Kabupaten Buru,” ujar Jermias wamese dalam pesannya, Selasa (1/10/2024).

Jermias wamese juga menekankan pentingnya kerjasama antara legislatif dan eksekutif dalam membangun Kabupaten Buru. Ia berharap agar seluruh pihak dapat bersinergi untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat.

Tak lupa, Jermias wamese juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi aktif dalam mendukung penyelenggaraan Pemilu Serentak Tahun 2024 yang telah berlangsung aman dan kondusif di seluruh Dapil Kabupaten Buru.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *